Cara Ekstrak Video Youtube Jadi MP3

Cara mudah untuk mengubah video Youtube menjadi audio atau suara saja. Mungkin Anda suka pada sebuah lagu di Youtube dan Anda ingin menyetelnya di ponsel Anda.  Musik dengan format MP3 tidak memerlukan ruang penyimpanan yang besar dibanding jika Anda menyimpan dalam format MP4. Sebagian orang belum tahu apa beda MP4 dan MP3. MP4 dalam bentuk video sedangkan MP3 hanya audio saja. Inilah yang menyebabkan MP4 menguras ruang penyimpanan terutama jika Anda menggunakan ponsel. Nah, berikut ini adalah tips untuk mengubah video Youtube menjadi audio saja.

Tahap Mengubah Video Menjadi Audio

Pertama Anda harus download video dulu. Caranya mudah saja,

Sebagian langkah awal sama dengan cara download video ke Laptop. Bedanya, di sini Anda akan mengubah video menjadi audio secara online baru kemudian download. Jadi yang nanti akan Anda download sudah dalam bentuk audio.

1. Cari Video yang Akan Download

Cara pertama adalah buka alamat Youtube.com. Pada kolom search masukkan nama video yang ingin Anda download.

1 Cara Ekstrak Video Youtube Jadi MP3

 

Sebagai contoh, di sini saya mencari video konser Metallica. Jadi, tinggal masukkan saja rinciannya pada kolom search. Anda juga bisa memasukkan nama artis, nama lagu, murotal dan sebagainya. Setelah video yang Anda cari sudah muncul, klik videonya.

2 Cara Ekstrak Video Youtube Jadi MP3

 

2. Copy Alamat Video

Anda akan dibawa ke halaman video tersebut. Selanjutnya klik tombol Share yang berada di bawah judul. Selain klik tombol Share, Anda juga bisa langsung copy alamat video di bagian atas, lihat bagian yang diberi kotak warna merah. Tapi di sini saya akan menggunakan alamat share.

3 Cara Ekstrak Video Youtube Jadi MP3

Setelah klik tombol Share, selanjutnya Anda akan dibawah ke jendela baru yang melayang. Klik saja tombol Copy maka alamat video akan langsung disalin.

4 Cara Ekstrak Video Youtube Jadi MP3

 

3. Menggunakan Alat Bantu

Sekarang Anda membutuhkan alat bantu (tool) untuk mengubah video Youtube menjadi audio. Ada banyak sekali pilihan alat bantu yang bisa Anda digunakan dan semuanya gratis! Karena semua tool buatan luar negeri, maka Anda harus mencarinya di Google dengan kata kunci bahasa Inggris diantaranya adalah: convert audio to mp3, convert youtube to mp3, dan sebagainya. Selanjutnya Google menampilkan beberapa tool salah satunya adalah www.y2meta.com.

5 Cara Ekstrak Video Youtube Jadi MP3

Buka alamat situs tersebut, lalu masukkan alamat video yang sudah Anda salin sebelumnya, ke dalam kolom yang tersedia. Klik Mulai. Tunggu sebentar, biarkan alat bantu bekerja untuk melakukan ekstrak menjadi MP3.

6 Cara Ekstrak Video Youtube Jadi MP3

Setelah beberapa saat, di bagian bawah akan muncul video yang sudah diekstrak. Jangan lupa  untuk klik Mp3 karena Anda akan download dalam bentuk audio. Di bawahnya ada pilihan kualitas video diantaranya 320kbps, 256kbpps, dll. Makin bagus kualitas video maka makin besar pula ukuran filenya. Silakan pilih salah satu dengan cara klik tombol Unduh di sebelahnya.

7 Cara Ekstrak Video Youtube Jadi MP3

Selanjutnya akan muncul pop up window, klik lagi tombol Download mp3. Mungkin Anda butuh klik beberapa kali agar proses download segera berjalan, karena situs tersebut menampilkan iklan.

8 Cara Ekstrak Video Youtube Jadi MP3

Nah, demikian cara mengekstrak video Youtube menjadi audio atau MP3. Sekarang Anda bisa punya daftar sendiri lagu lagu favorit Anda, daftar surat surat Al Quran, ceramah Ustad, dsb. Anda bisa menyimpannya di ponsel.

Bagikan Artikel