Live streaming adalah video yang ditayangkan langsung sehingga pengikut Anda bisa mengetahui kegiatan Anda yang sedang berlangsung. Saat Anda menjalankan live streaming, semua pengikut Anda akan diberitahu sehingga mereka bisa ikut memberikan reaksi. Berikut ini adalah langkah untuk menjalankan video live streaming di TikTok.
Buka TikTok. Buka aplikasi TikTok di ponsel Anda.
Tambahkan video. Klik tanda + yang ada di tengah layar. Ini adalah menu untuk menambahkan video.
Video live. Klik menu Video Live karena Anda akan melakukan video live streaming.
Go live. Klik menu Go Live untuk memulai live streaming.
Judul video. Beri nama untuk video live streaming Anda. Gunanya adalah untuk memberitahu kepada follower Anda tentang tema video Anda.
Menghentikan rekaman. Jika Anda ingin menghentikan video, Anda cukup klik tanda silang di pojok kanan atas dan rekaman video akan berhenti.
Confirm. Anda akan ditanya apakah benar Anda ingin menghentikan rekaman video live? Klik confirm jika Anda setuju.
Ada banyak sekali keuntungan melakukan video live streaming yaitu untuk mengabari follower Anda tentang kejadian yang sedang berlangsung. Misalnya Anda sedang menjalankan program diskon untuk pembelian produk Anda khusus hari ini saja. Kini, banyak pemilik online shop penjual pakaian yang melakukan live streaming karena pakaian yang mereka jual hanya ada 1 buah untuk setiap model. Model pakaian yang belum terjual adalah model pakaian yang ditawarkan kepada follower.